Cara Tampil Menarik Tanpa Membuatnya Cemburu
Pernah ingin tampil terbaik dan menarik, tapi khawatir membuatnya cemburu? Hebat, Anda adalah pasangan yang perhatian. Ada banyak hal yang bisa Anda lakukan untuk menghadapi pasangan yang cemburuan dan posesif, silahkan baca sampai akhir.Tampil menarik dan terbaik adalah hak setiap orang, pada beberapa pada beberapa pasangan, hal ini malah menjadi sesuatu yang berbahaya bagi hubungannya. Karena adanya rasa cemburu, takut kehilangan dan sebagainya jika pasangannya terlihat menarik.
Perasaan seperti ini sebenarnya tidak salah, hanya saja sikap yang diambil kadang berlebihan dan melanggar hak masing-masing. Kembali ke rasa percaya kepada pasangan, sebaiknya jangan terlalu berlebihan mengatur penampilan pasangan kita, meskipun dia sudah sah milik kita.
Hanya saja, banyak yang kalah dengan masalah ini, akhirnya timbul perpecahan oleh karena penampilan pasangannya.
Untuk Anda yang berada di posisi seperti ini, dimana pasangan Anda memiliki sikap berlebihan terhadap penampilan Anda, maka cobalah untuk menerapkan tips dibawah ini, supaya hubungan Anda tetap awet terjaga meskipun Anda memilih penampilan pilihan Anda.
1. Jaga sikap Anda terhadap Orang lain
Disaat Anda harus tampil menarik, sadari lah bahwa penampilan Anda bisa membuat orang lain kagum dan berusaha mendekati Anda, jika Anda benar-benar serius terhadap hubungan, maka jagalah sikap Anda untuk tidak seolah memberi harapan kepada orang lain,l.Tunjukkan kepada orang lain bahwa Anda bukanlah seorang yang single, pastikan ini mencolok dan membuat orang lain sangat paham bahwa Anda sudah memiliki pasangan. Lakukan ini dengan maupun tanpa dia, bisa saja dia mengikuti Anda dan mengambil kesimpulan yang tegas.
2. Beri perhatian dan pengertian yang lebih
Berikan alasan kepadanya mengapa Anda harus tampil menarik dan terbaik, ceritakan sejujurnya bahkan jika memang tujuan Anda adalah berharap menemukan orang baru, bilang saja, daripada Anda berbohong dan menimbulkan banyak masalah nantinya.Jika tujuannya adalah untuk menghadiri acara kantor, pesta dan resmi lainnya, maka Anda harus memberikan penjelasan kepadanya, pastikan dia memahaminya.
Jika Anda memang terbiasa tampil menarik setiap harinya, maka Anda harus bilang kepadanya bahwa inilah Anda, jika dia tidak sanggup dengan keadaan Anda, untuk apa Anda berhubungan dengannya, hal ini kembali ke poin nomor satu dan dua diatas. Anda juga harus konsisten dan tidak boleh egois.
3. Ajaklah dia
Jika memungkinkan, ajak dia pergi bersama Anda, supaya dia bisa memantau sikap Anda dan ini adalah hal yang menyenangkan baginya. Dia akan sangat bangga berada di samping Anda yang tampil keren dan menarik, terlebih lagi Anda menunjukkan kepada semuanya bahwa yang disamping Anda ini adalah kekasih Anda.Tapi jangan selalu mengajaknya ke setiap aktifitas Anda, biasanya bagi pria, pastinya akan sibuk dengan pekerjaan dan aktifitas lainnya, bawa dia jika memungkinkan saja.
4. Ketahui apa yang tidak diinginkannya
Cari tau detil apa sebenarnya yang tidak diinginkannya pada penampilan Anda dan apa tujuannya. Jika masih dibatas wajar, maka cobalah mengalah demi dia, tapi jika sudah diluar batas wajar, maka sebaiknya Anda menasehatinya atau bahkan berfikir kembali untuk terus berhubungan dengannya.Contoh untuk pria, jika dia marah atau melarang Anda untuk tampil ganteng dan menarik ketika Anda akan bepergian sendirian, sampai-sampai melakukan hal buruk yang menggagalkan Anda pergi, maka ini diluar batas wajar. Karena pria kadang memiliki tujuan penting atas kepergiannya, bahkan untuk masa depan hubungannya juga.
Untuk wanita tentu akan berbeda lagi cara pandang penampilannya, biasanya pasangan akan sangat marah jika Anda menggunakan pakaian yang terbuka, ini tidak bisa disamakan dengan contoh pada pria diatas, karena larangan untuk mengenakan pakaian yang terbuka bukanlah dari pasangan saja, tapi ada larangan pula dari agama, sosial dan medis.
Anda bisa melakukan tes sendiri terhadap pasangan Anda, bagaiamana reaksinya dan fikirkan dampak kedepannya, lalu ambillah kesimpulan yang tegas.
Masih ada banyak lagi yang bisa dilakukan, hanya saja hasil dan masalahnya akan berbeda-beda bagi setiap pasangan, intinya adalah kejujuran kepada diri sendiri, kepada pasangan dan kepercayaan. Saat ini, itulah yang dapat kami berikan, semoga hubungan Anda berjalan dengan baik. Judul artikel terkait :Cara Tampil Menarik Tanpa Membuatnya Cemburu
Alamat link terkait :Cara Tampil Menarik Tanpa Membuatnya Cemburu
0 Response to "Cara Tampil Menarik Tanpa Membuatnya Cemburu"
Posting Komentar